(NHW #8) Bunda Produktif
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Bismillahirrahmanirrahim
Minggu ini temanya adalah tentang Bunda Produktif. Namun, minggu ini justru saya merasa sangat tidak produktif. Huhu. Sedikit melakukan aktifitas saja sudah membuat kepala kliyengan dan napas ngos-ngosan. Ditambah perut yang kadang terasa keram-keram. Beberapa kali minum teh hangat dan tolak angin ternyata tidak mempan. Duh nampaknya masuk anginnya sudah kelewatan.
Baru sadar ternyata sudah telat datang bulan. Oooh ternyata, oooh ternyata ini penyebabnya. Semangat sebesar apapun, kalau fisik tidak mendukung tetap saja layu.
Akhirnya beberapa hari saya coba memperbaiki pola makan. Buah, sari kurma, madu tak lepas dari menu wajib harian. Di akhir minggu, saya merasa kondisi sudah stabil lagi. Mengatur pikiran dan menjaga daya tahan tubuh, modal saya untuk kembali produktif lagi, belajar lagi.
Tapi, emang apa sih produktif itu?
Kalau di Institut Ibu Profesional, produktif itu,,,
1. Melakukan segala aktifitas yang kita SUKA dan BISA,
2. Saat melakukannya kita akan terus BERSEMANGATdengan mata berbinar-binar
3. Energi POSITIF selalu muncul. rasanya tidak pernah capek,
4. Rasa INGIN TAHU yang tinggi, membuat semangat belajar juga tinggi
5. IMUNITAS MENINGKAT, sehingga jarang sakit, karena bahagia adalah imunitas tubuh yang paling tinggi.
Ada 3 elemen yang harus kita ketahui berkaitan dengan misi hidup dan produktivitas :
a. Kita harus menjadi (memiliki mental) seperti orang yang kita harapkan (BE)
b. Kita harus melakukan hal-hal yang seharusnya kita lakukan (DO)
c. kita mempunyai semua yang kita inginkan (HAVE)
Dari aspek dimensi waktu ada 3 periode yang perlu kita perhatikan :
a. Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu kehidupan kita (LIFETIME PURPOSE)
b.Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu 5-10 tahun ke depan (STRATEGIC PLAN)
c. Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu satu tahun (NEW YEAR RESOLUTION)
Oke sekarang kita buka lagi catatan di NHW#7 adakah kegiatan yang saya suka dan bisa juga. Yups insyaAllah ada....
MENULIS, walaupun memang terasa belum percaya diri menyebut diri ini bisa menulis, karea banyak sekali orang-orang yang lebih di atas kemampuan saya dalam hal menulisnya. Tapi tak apa, jika terus membandingkan diri dengan orang lain memang tak akan pernah ada titik temunya. Bandingkanlah diri sendiri yang sekarang dengan diri sendiri di masa lalu. Bismillah.
BE, saya ingin menjadi penulis mengenai tema-tema parenting. Jika sebelumnya saya aktif menulis di media sosial, sekarang saya ingin saya aktif menulis di blog. Minimal 1 minggu 1 tulisan. Terutama mengenai portofolio kegiatan Iggo. Lewat menulis juga akhirnya saya 'dipaksa' untuk mau membaca, memperkaya wawasan. Sehingga pengalaman dan pengetahuan saya pun akan terus meningkat.
DO, saya akan lebih fokus memperhatikan tumbuh kembang Iggo, yang kemudian dapat saya tuliskan pada portofolio perkembangannya dari waktu ke waktu. Membaca sumber-sumber ilmu yang berkaitan pun akan lebih banyak saya lakukan. Sehingga tulisan saya bukan hanya sekedar curhatan semata.
HAVE, saya ingin memiliki sebanyak-sebanyaknya tulisan mengenai perkembangan Iggo. Syukur-syukur suatu hari nanti bisa menulis buku sendirii (lifetime purpose), atau bisa menjadi blogger yang fokus pada dunia anak (strategic plan), dan bisa menghasilkan tulisan minimal 1 minggu 1 tulisan dan ikut serta dalam perlombaan-perlombaan menulis (new year resolution).
Bismillahirramanirrahim
Semoga Allah membimbing saya untuk mewujudkan impian saya.
Aaamin
Bismillahirrahmanirrahim
Minggu ini temanya adalah tentang Bunda Produktif. Namun, minggu ini justru saya merasa sangat tidak produktif. Huhu. Sedikit melakukan aktifitas saja sudah membuat kepala kliyengan dan napas ngos-ngosan. Ditambah perut yang kadang terasa keram-keram. Beberapa kali minum teh hangat dan tolak angin ternyata tidak mempan. Duh nampaknya masuk anginnya sudah kelewatan.
Baru sadar ternyata sudah telat datang bulan. Oooh ternyata, oooh ternyata ini penyebabnya. Semangat sebesar apapun, kalau fisik tidak mendukung tetap saja layu.
Akhirnya beberapa hari saya coba memperbaiki pola makan. Buah, sari kurma, madu tak lepas dari menu wajib harian. Di akhir minggu, saya merasa kondisi sudah stabil lagi. Mengatur pikiran dan menjaga daya tahan tubuh, modal saya untuk kembali produktif lagi, belajar lagi.
Tapi, emang apa sih produktif itu?
Kalau di Institut Ibu Profesional, produktif itu,,,
1. Melakukan segala aktifitas yang kita SUKA dan BISA,
2. Saat melakukannya kita akan terus BERSEMANGATdengan mata berbinar-binar
3. Energi POSITIF selalu muncul. rasanya tidak pernah capek,
4. Rasa INGIN TAHU yang tinggi, membuat semangat belajar juga tinggi
5. IMUNITAS MENINGKAT, sehingga jarang sakit, karena bahagia adalah imunitas tubuh yang paling tinggi.
Ada 3 elemen yang harus kita ketahui berkaitan dengan misi hidup dan produktivitas :
a. Kita harus menjadi (memiliki mental) seperti orang yang kita harapkan (BE)
b. Kita harus melakukan hal-hal yang seharusnya kita lakukan (DO)
c. kita mempunyai semua yang kita inginkan (HAVE)
Dari aspek dimensi waktu ada 3 periode yang perlu kita perhatikan :
a. Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu kehidupan kita (LIFETIME PURPOSE)
b.Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu 5-10 tahun ke depan (STRATEGIC PLAN)
c. Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu satu tahun (NEW YEAR RESOLUTION)
Oke sekarang kita buka lagi catatan di NHW#7 adakah kegiatan yang saya suka dan bisa juga. Yups insyaAllah ada....
MENULIS, walaupun memang terasa belum percaya diri menyebut diri ini bisa menulis, karea banyak sekali orang-orang yang lebih di atas kemampuan saya dalam hal menulisnya. Tapi tak apa, jika terus membandingkan diri dengan orang lain memang tak akan pernah ada titik temunya. Bandingkanlah diri sendiri yang sekarang dengan diri sendiri di masa lalu. Bismillah.
BE, saya ingin menjadi penulis mengenai tema-tema parenting. Jika sebelumnya saya aktif menulis di media sosial, sekarang saya ingin saya aktif menulis di blog. Minimal 1 minggu 1 tulisan. Terutama mengenai portofolio kegiatan Iggo. Lewat menulis juga akhirnya saya 'dipaksa' untuk mau membaca, memperkaya wawasan. Sehingga pengalaman dan pengetahuan saya pun akan terus meningkat.
DO, saya akan lebih fokus memperhatikan tumbuh kembang Iggo, yang kemudian dapat saya tuliskan pada portofolio perkembangannya dari waktu ke waktu. Membaca sumber-sumber ilmu yang berkaitan pun akan lebih banyak saya lakukan. Sehingga tulisan saya bukan hanya sekedar curhatan semata.
HAVE, saya ingin memiliki sebanyak-sebanyaknya tulisan mengenai perkembangan Iggo. Syukur-syukur suatu hari nanti bisa menulis buku sendirii (lifetime purpose), atau bisa menjadi blogger yang fokus pada dunia anak (strategic plan), dan bisa menghasilkan tulisan minimal 1 minggu 1 tulisan dan ikut serta dalam perlombaan-perlombaan menulis (new year resolution).
Bismillahirramanirrahim
Semoga Allah membimbing saya untuk mewujudkan impian saya.
Aaamin
Komentar
Posting Komentar